Sosialisasi Pencegahan DBD di Desa Klurak oleh KKN Tematik Bela Negara Kelompok 12 Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

Sidoarjo, Jurnal9.tv – Kelompok 12 Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Bela Negara dari Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur (UPNVJT) menyelenggarakan sosialisasi pencegahan Demam Berdarah Dengue (DBD) di Desa Klurak, Kecamatan Candi, Kabupaten Sidoarjo. Kegiatan ini merupakan bagian dari program pengabdian masyarakat yang diusung oleh KKN Tematik Bela Negara dengan tujuan meningkatkan kesadaran dan pengetahuan warga desa tentang bahaya DBD serta cara pencegahannya.

Kegiatan sosialisasi ini dihadiri oleh ibu-ibu PKK warga Desa Klurak. Sosialisasi dibuka dengan sambutan dari Ibu kepala desa yang menyambut baik inisiatif mahasiswa KKN dalam membantu masyarakat memahami pentingnya pencegahan penyakit yang ditularkan oleh nyamuk Aedes Aegypti ini.

Dalam pemaparan materi, mahasiswa menjelaskan secara detail mengenai penyebab DBD, gejala-gejala yang perlu diwaspadai, serta langkah-langkah pencegahan yang efektif. Mahasiswa menekankan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dengan melakukan 5M, yaitu Menguras, Menutup, dan Mendaur ulang, Memasang kelambu, dan Meningkatkan daya tahan tubuh.

Selain itu, para mahasiswa juga membagikan ABATE (Obat Pembasmi Jentik Nyamuk) dan mengadakan demonstrasi langsung tentang cara penggunaan ABATE pada tempat penampungan air. Kegiatan ini diikuti dengan antusias oleh ibu-ibu PKK yang terlihat aktif bertanya dan berdiskusi dengan para mahasiswa.

Melalui sosialisasi ini, KKN Tematik Bela Negara Kelompok 12 UPNVJT berharap dapat membantu menurunkan angka kasus DBD di Desa Klurak serta membangun kesadaran kolektif masyarakat akan pentingnya tindakan pencegahan secara berkelanjutan.

Kegiatan KKN ini juga merupakan salah satu wujud nyata dari peran mahasiswa dalam pengabdian kepada masyarakat dan diharapkan dapat memberikan dampak positif yang berkelanjutan di Desa Klurak.