Kenalkan Hidroponik Sejak Dini, Rumah Gagas Bersama Gandeng TK Darul Ulum Karangpandan, Pasuruan

Pasuruan, jurnal9.tv -Rumah Gagas Bersama memperkenalkan hidroponik kepada anak-anak di TK Darul Ulum Karangpandan, Kecamatan Rejoso, Kabupaten Pasuruan. Kegiatan tersebut bertujuan melatih anak-anak agar mencintai lingkungan dan mandiri secara ketahanan pangan.

Program sekolah berdaya yang diselenggarakan Rumah Gagas Bersama, selain memberikan sosialisasi kepada siswa di tingkat MI hingga MA, juga mengajak anak-anak usia dini untuk mencintai lingkungan.

Para relawan menjelaskan bagaimana cara menanam menggunakan sistem hidroponik atau menanam dengan media air kepada anak-anak di TK Darul Ulum Karangpandan.

Selain melatih anak untuk cinta lingkungan kegiatan tersebut juga bertujuan agar anak mandiri secara ketahanan pangan.

“Tujuan yang pertama ingin kita membagikan ilmu kepad anak-anak bagaimana mencintai lingkungan,” ujar Veronika Antonia Ruslam, salah satu Relawan Rumah Gagas Bersama.

“Tujuan yang kedua, memberikan pengalaman bagi kami para relawan bagaimana cara bekerja sama dalam organisasi, mengatur waktu, dan merencanakan sebuah proyek sosial. Harapannya ingin terus mengembangkan banyak proyek sosial lainnya dan membantu lebih banyak orang,” imbuhnya.

Anak-anak terlihat sangat antusias dan semangat dengan penjelasan tentang lingkungan.

Mereka banyak yang mengerti tentang cara bercocok tanam, karena sering melaksanakan kegiatan berkebun.

“Kita selalu mengambil tema sesuai dengan yang ada di lingkungan sekitar dan sesuai musim. Kita pernah mengajak anak-anak untuk mengumpulkan tanaman tog,” ungkap Lilik Farida, salah satu guru.

Sebagai cindera mata dan agar anak bisa mengaplikasikan cara bertanam hidroponik, para relawan memberikan beberapa kotak hidroponik.

Mereka juga membagikan bibit bermacam-macam tanaman kepada masing-masing anak.

“Saya berterima kasih karena sudah mengenalkan kepada anak-anak tentang penanaman hidroponik. Karena sebelumnya anak-anak hanya mengenal menanam di tanah,” imbuh Lilik.