Home » Sampah Bukan Problem, Tapi Potensi Mendapatkan Uang
PERISTIWA

Sampah Bukan Problem, Tapi Potensi Mendapatkan Uang

PC LPBI NU Lumajang Menggelar Pelatihan Pengelolaan Sampah di Pesantren

LUMAJANG, JURNAL9.tv- Sampah adalah problem umat manusia di seluruh dunia. Namun dengan pengelolaan yang baik, sampah bisa menjadi potensi sumber keuangan.

Dalam kaitannya dengan urusan sampah di lingkungan pondok pesantren, Senin (21/9/2020) PC LPBI NU Lumajang Jawa Timur, menggelar pelatihan pengelolaan sampah bersama santri dari perwakilan 20 Pondok Pesantren (Ponpes), di gedung dua PC NU Lumajang.

Dengan pelatihan ini, diharapkan problem sampah tertangani sekaligus bisa menambah potensi ekonomi yang menyejahterakan pondok pesantren.

Menurut Ain, Wakil Ketua PC LPBI NU Lumajang, selama ini sampah di lingkungan pondok pesantren belum dikelola dengan baik. Sehinga pondok pesantren harus mengeluarkan biaya untuk mengeluarkan sampah dari lingkungan pondok ke tempat pembuangan sampah.

Guna mengatasi permasalahan tersebut, PC LPBI NU menawarkan kerja sama dalam pengelolaan sampah kepada 20 pesantren di Lumajang. Bentuk kerjasamanya yakni pengelolaan sampah plastik, kertas dan logam, yang ada di lingkungan pondok pesantren.

“LPBI akan memfasilitasi pesantren bagai mana supaya sampah itu tidak terbengkalai begitu saja. Nanti akan ada tim dari BSN PC LPBI NU yang mengambil sampah itu dari masing-masing pesantren ke pengepul. Jika selama ini pesantren harus mengeluarkan biaya untuk penyetoran dan pengangkutan sampah, ke depannya sampah-sampah dari pesantren justru akan menghasilkan pendapatan. Sampah yang diangkut oleh BSN akan dihargai,” kata ain wakil KETUA PC LPBI NU Lumajang. (ard/ren/shk)

Tags