Home » 400 Penari Sufi Hibur Warga Sidoarjo
Satu Abad NU

400 Penari Sufi Hibur Warga Sidoarjo

Sidoarjo, Jurnal9.tv – Sebanyak 400 penari sufi dari berbagai wilayah nusantara menghibur warga Sidoarjo dalam resepsi puncak satu abad Nahdlatul Ulama (NU) 7 februari 2023. Mereka menari di tengah jalan protokol Sidoarjo dengan panjang kurang lebih 2 kilo meter mulai pendopo delta Sidoarjo hingga Stadion Delta Sidoarjo.

400 penari sufi terpanjang ini telah memecahkan rekor muri karena telah menari berjajar mulai Pendopo Delta Sidoarjo hingga  Stadion Delta Sidoarjo kurang lebih 2 kilo meter.

Para penari sufi ini dinominasi para pelajar baik Madrasah Ibtidaiyah, Madrasah Tsnawiyah, Madrah Aliyah hingga perguruan tinggi. Mereka ini umumnya merupakan penari sufi yang pernah belajar bertahun-tahun di lembaga pendidikannya.

Sejumlah peserta penari sufi mengaku pernah merasakan mual dan pusing pada saat menari berputar-putar di kala awal belajar. Namun kini, rasa mual maupun pusing sudah tidak dirasakan kembali karena rajin belajar, berdoa dan berdzikir.

“Dulu pernah mual pusing hingga muntah saat awal belajar menari sufi. Namun lama-lama sudah terbiasa dan sekarang menjadi terbiasa dengan latihan dan berdoa,” ujar Hafid, Penari Sufi asal Mojokerto dan Wanda, Penari Sufi Ponorogo.

Para penari sufi sangat bangga dan bahagia bisa terpilih menjadi pengisi acara resepsi puncak satu abad nahdlatul ulama. Sebab, momen ini merupakan momen bersejarah yang belum tentu bisa diikuti lagi di abad berikutnya. (rhk/snm)

Tags