Home ยป Antarkan Jawa Timur Juara Umum PORSENI NU, Pagar Nusa Gelar Tasyakuran
PORSENI NU

Antarkan Jawa Timur Juara Umum PORSENI NU, Pagar Nusa Gelar Tasyakuran

Mojokerto, Jurnal9.tv – Keberhasilan PWNU Jawa Timur mencatatkan sejarah sebagai Juara Umum PORSENI NU Tingkat Nasional 2023 untuk kali pertamanya beberapa waktu yang lalu, dan mendapat berbagai apresiasi yang terus berdatangan dari berbagai pihak.

Seperti yang dilakukan oleh Pimpinan Wilayah Pagar Nusa Jawa Timur dengan menggelar Tasyakuran secara khusus yang bertempat di Kediaman Ketua Pagar Nusa Jatim di Mojokerto, pada Ahad (29/01/23).

Dalan Tasyakuran yang dihadiri oleh seluruh atlet Kontingen Pagar Nusa tersebut, turut dihadiri oleh Jajaran Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama Jawa Timur dan para pelatih. Kegiatan diawali dengan ramah tamah yang dilanjutkan dengan Istighosah dan Pengarahan Kesatuan.

H. Abdul Muchid, Ketua PW Pagar Nusa Jawa Timur dalam sambutannya Menjelaskan tasyakuran tersebut merupakan bentuk rasa syukur atas perjuangan dan prestasi anak didiknya di Pagar Nusa yang turut mengantarkan PWNU Jawa Timur sebagai Juara Umum.

“Hari ini saya sengaja mengajak tasyakuran Pagar Nusa Secara khusus atas apa yang anak-anak raih dalam mengantarkan PWNU Jawa Timur sebagai Juara Umum PORSENI NU kemarin, selain nanti akan ada tasyakuran secara umum bersama seluruh atlet lainnya,” sambutnya.

Ia meminta para atlet tidak berpuas diri karena harus terus Latihan menyambut event lainnya seperti Kejurwil dan Kejurnas Pagar Nusa hingga Porprov maupun PON Mendatang.

“Tentu merasa bangga, tapi anak-anak tidak boleh langsung puas karena harus terus latihan rutin. Semoga kedepannya bisa meningkat baik di Kejurwil dan Kejurnas Pagar Nusa hingga Porprov maupun di PON mendatang,” harap H Abdul Muchid.

Raihan 19 Medali Emas yang diperoleh Pagar Nusa menurutnya hasil dari pembinaan secara khusus di beberapa daerah. Tidak hanya peningkatan kuantitas, peningkatan kualitas selama ini menjadi prioritas dalam latihan rutin.

“Setiap kali kami turba di Jawa Timur selalu disampaikan selain pembinaan kuantitas melalui Latihan Rutin juga melakukan peningkatan Kualitas dan prestasi dengan latihan khusus setiap hari,” sambungnya.

Bendahara IPSI Jawa Timur ini juga menambahkan, Agenda kedepan di masing-masing daerah akan berfokus pada pelatihan pelatih menyusul adanya MoU dengan Ma’arif, RMI dan LPTNU Jawa Timur.

“Kedepannya akan memasifkan pelatihan pelatih setiap cabang minimal memiliki 50 pelatih. Karena kita akan ada MoU dengan LP. Ma’arif, dengan RMI dan LPTNU kita harus siap menyediakan pelatih,” imbuhnya.

“Dari usia muda kita akan ambil untuk dibina khusus sejak dini untuk disiapkan sebagai pelatih handal,” lanjut bendahara IPSI Jatim ini.

Ia juga menerangkan, Saat ini sedang proses persiapan untuk menjadikan Pagar Nusa sebagai Kegiatan Ekstrakulikuler dimulai dari lembaga pendidikan di bawah Ma’arif NU

“Saat ini sedang dalam proses untuk menjadikan Pagar Nusa menjadi kegiatan ekstrakulikuler dimulai dari lembaga pendidikan di bawah Ma’arif” tutupnya.

Sementara itu, KH. Noor Shodiq Askandar yang mewakili PWNU Jawa Timur dalam kesempatan yang sama menyampaikan, keberhasilan tersebut merupakan hasil doa dan perjuangan bersama. Dirinya juga menyampaikan Apresiasi PWNU Jawa Timur berupa Beasiswa di beberapa Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta di Jawa Timur

“Apa yang diraih ini hasil doa dan perjuangan bersama, Sebagai bentuk apresiasi, nantinya para atlet khususnya peraih medali emas ini bisa diberdayakan melalui pembinaan pendidikan dengan Beasiswa di beberapa Kampus Pilihan” pesannya.

Untuk diketahui, Kontingen PWNU Jawa Timur keluar sebagai Juara Umum PORSENI NU dengan total 21 Medali Emas, 19 Medali Emas lainnya disumbangkan melalui Cabor Pagar Nusa dari berbagai Kategori. Sedangkan 2 lainnya dari Volley Pelajar Putri dan MQK. (zen/snm)