Home ยป Masyarakat Desak Kepastian Siaran Digital di Jatim
PEMERINTAHAN & POLITIK PERISTIWA

Masyarakat Desak Kepastian Siaran Digital di Jatim

Surabaya, Jurnal9.tv- Belum jelasnya kapan ASO (Analog Switch Off) atau migrasi siaran analog ke digital di wilayah Jatim1, perlu mendapat perhatian serius dari kementrian Kominfo pusat. Menurut Dr. Hudiono, M.Si, kepala Kominfo Jatim masyakat sudah tidak sabar dengan siaran digital. Beberapa kelompok masyakat bahkan menghubunginya untuk mendapatkan kepastian soal migrasi tersebut.

Hal ini disampaikan dalam acara acara Seremonial dan Bimbingan Teknis Pendistribusian STB di Jatim 1 yang difokuskan di Surabaya bertemlat di hotel Sheraton Surabaya.

Lebih lanjut, menurut Dr. Hudiono, televisi masih menjadi andalan bagi masyarakat menikmati hiburan. Penyelenggara mux (sistem siaran digital) sudah menyatakan kesiapannya 90%. Ini tentu meyakinkan bahwa kesiapan Jatim 1 untuk segera memastikan pelaksanaan migrasi ke digital.

Kolaborasi menurutnya adalah kunci dalam pelaksanaan migrasi tersebut. Meski kebijakan ASO adalah kebijakan pemerintah pusat, namun seluruh komponen masyakat di daerah dapat bekerja bersama untuk kesuksesan migrasi ke digital yang sudah ditunggu masyakat.

Sementara, menurut Afghani Wardhana, staff ahli Walikota Suraya menyampaikan bahwa Pemkot Surabaya sudah membagikan 17 ribu lebih Set Top Box (STB) untuk menerima siaran digital. Pemkot yakin bahwa migrasi adalah sebuah keniscayaan seiring perubahan teknologi.

Dengan siaran digital masyakat dapat mendapat layanan siaran dengan kualitas gambar yang lebih bersih dan nyaman dinikmati.

Tags