Antisipasi Gangster dan Balap Liar, Ratusan Siswa SMA Persatuan Dibekali Kepatuhan Berlalu Lintas

Sidoarjo, Jurnal9.tv – Ratusan siswa sekolah menengah persatuan tulangan dibekali sejumlah materi terkait kepatuhan berlalu lintas oleh Satlantas Polresta Sidoarjo dalam upaya mengantisipasi maraknya gangster maupun balap liar di sejumlah wilayah hukum Sidoarjo, Sabtu(08/04/2023) pagi.

Bimbingan kilat dalam kepatuhan berlalu lintas itu dilakukan di dalam musholah Sekolah Menengah Atas (SMA) Persatuan Desa Kepadangan Kecamatan Tulangan Kabupaten Sidoarjo. Pembekalan digelar oleh satlantas polresta Sidoarjo dengan melibatkan sekitar 300 siswa mulai kelas 10 hingga kelas 11 sekolah menengah atas persatuan Tulangan sebagai peserta untuk dibekali sejumlah materi terkait kepatuhan berlalu lintas.

Digelarnya bimbingan itu karena angka pelanggaran lalu lintas masih banyak dilakukan kalangan pelajar. Para pelanggar umumnya tidak menggunakan kelengkapan bermotor mulai tidak membawa kelangkapan surat, helm, motor tidak sesuai standar atau menggunakan knalpot brong.

Selain itu, satlantas Polrestas Sidoarjo juga tengah menangani sejumlah kasus mulai balap liar hingga maraknya gangster yang didominasi dari kalangan pelajar. Angka kenakalan remaja tersebut, terbilang sangat tinggi meski pihak polisi sudah melakukan penindakan keras kepada masyarakat yang berbuat negatif tersebut.

“Pada kesempatan ini memberikan materi tentang safety riding terutama apa menindak lanjuti tingginya angka kecelakaan yang mengakibatkan korbannya adalah pelajar,untuk itu kami mempunyai program yaitu police goes to school,” tegas Iptu D.Fransisca kasubnit 3 unit kamsos polresta Sidoarjo.

Pihak sekolah menengah atas persatuan Tulangan sangat mengapreasi adanya kegiatan bimbingan kilat yang dilakukan oleh satlantas polresta Sidoarjo. Sebab, pembekalan antisipasi kenakalan remaja dan taat berlalu lintas sangat penting bagi para pelajar sehingga dengan sendirinya mereka bisa berfikir positif dan menghindari perbuatan yang tidak baik selama di luar sekolah.

“Responsif dari anak-anak sangat antusias bertanya terkait materi yang disampaikan sehingga bisa berdampak kebelakangnya lebih berhati-hati dalam berkendara maka dari itu kami juga berharap dari pihak satlantas polresta Sidoarjo untuk mengadakan SIM kolektif di SMA Persatuan Tulangan,” tegas Abdul Rohman kepala SMA Persatuan Tulangan.

“Menurut saya itu tidak baik sekali apalagi seperti saya itu lebih baik dihentikan saja dan lebih baik belajar rumah apalagi kita mendekati lebaran dari pada terkena musibah,”cerita Hisam Rohmat siswa SMA Persatuan Tulangan.

Satlantas polresta Sidoarjo berharap dengan adanya kegiatan ini para pelajar tidak melalukan pelanggaran karena mereka generasi penerus bangsa sehingga bisa berperilaku lebih baik lagi dan tertib dijalan. (rhk/snm)