Sidoarjo, Jurnal9.tv – Pusat Penerbangan Angkatan Laut (Puspenebal) di kabupaten sidoarjo, memiliki satu unit helikopter ambulans. Helikopter ambulans ini adalah helikopter jenis bell 412 ep yang kemudian dimodifikasi menjadi ambulans. Di dalam helikopter ambulans tersebut, sudah dimodifikasi dengan dilengkapi sejumlah peralatan medis.
Ini adalah helikopter ambulans pertama, yang dimiliki TNI Angkatan Laut. Helikopter ambulans tersebut saat ini bertugas di skuadron udara 400 wing udara 2.
Helikopter ambulans berfungsi melakukan evakuasi medis udara secara cepat terutama saat kondisi perang, sehingga peluang menyelamatkan nyawa korban juga lebih besar.
Meskipun bukan helikopter yang baru, helikopter ambulans ini masih bagus dan layak terbang. Keberadaan helikopter ambulans ini akan membantu TNI Angkatan Laut dalam upaya menjaga kedaulatan NKRI. (rhk/snm)